PROMO & PAKET BEST DEAL

PROMO & PAKET BEST DEAL

Air Zat Besi Tinggi, Berminyak dan Mangan



Di beberapa tempat air yang digunakan memiliki kadar besi (Fe) yang meragukan apakah layak untuk dipakai untuk tidak. Bagaimana ciri-ciri air yang memiliki kadar Fe tinggi?

Air yang mengandung kadar logam tinggi (besi “Fe” mangan “Mg” Seng “Zn” dan beberapa logam lainya yang terlarut dalam air tanah ciri air yang mengandung logam adalah air bening dan bersih tetapi jika diendapkan beberapa saat akan berumah warna coklat atau kuning dan tidak jarang yang mengendap serta bau logam.

Ciri ciri air yang mengandung Zat Besi Tinggi dan Mangan, air jernih sesaat ketika ditampung tetapi akan berubah warna kuning setelah beberapa saat, berbau (biasanya bau besi atau bau tanah lempung), airnya sedikit licin. Untuk memastikan kandungan zat besi, angka pastinya dapat dilakukan pemeriksaan laboratorium.

Zat besi (Fe) adalah salah satu elemen yang dapat ditemui hampir pada setiap tempat di bumi, pada semua lapisan geologis dan semua badan air. Pada umumnya zat besi yang ada di dalam air dapat bersifat terlarut. Kandungan ion Fe pada air sumur bor bisa berkisar antara 5 – 7 mg/L. Sedangkan standar kandungan zat besi air bersih berdasarkan Permenkes RI : No. 416/Menkes/Per/IX/1990 maksimal 1,0 mg/L. Tinggi-rendahnya kandungan Fe ini sangat dipengaruhi oleh kondisi struktur tanah.

Kandungan besi dan mangan dalam air berasal dari tanah yang memang mengandung banyak kandungan mineral dan logam yang larut dalam air tanah. Besi larut dalam air dalam bentuk fero-oksida. Kedua jenis logam ini, pada konsentrasi tinggi menyebabkan bercak noda kuning kecoklatan untuk besi atau kehitaman untuk mangan, yang mengganggu secara estetika. Kandungan kedua logam ini meninggalkan endapan coklat dan hitam pada bak mandi, sanitari, pakaian atau alat-alat rumah tangga.



Beberapa cara untuk mengurangi kandungan kadar logam yang tinggi (besi “Fe” mangan “Mg” Seng “Zn”) dalam air :

Aerasi :
Dengan memasukkan udara kedalam air dengan proses oksidasi untuk menaikkan kadar oksigennya. Proses oksidasi ini dilakukan dengan menggunakan udara biasa, kemudian di ikuti dengan pengendapan dan penyaringan.

Sedimentasi :
Proses pengendapan partikel-partikel padat yang tersuspensi dalam air karena pengaruh gravitasi (gaya berat secara alami). Proses pengendapan dengan cara gravitasi untuk mengendapkan partikel-partikel tersuspensi yang lebih berat daripada air, ini yang sering dipergunakan dalam pengolahan air. Biaya pengolahan air dengan proses sedimentasi relatif murah karena tidak membutuhkan peralatan mekanik maupun penambahan bahan kimia. Prinsipnya sedimentasi adalah untuk mereduksi zat-zat kimia yang mengeruhkan air, dengan tanpa mengalami perubahan bentuk, ukuran, ataupun kerapatannya.

Oksidasi :
Dengan cara membuat air berkontak langsung dengan udara agar larutan kadar besi dalam air teroksidasi menjadi feri-oksida yang kemudian menjadi endapan, begitu pula dengan mangan.
Oksidasi dapat dibantu percepatan oksidasinya dengan bahan kimia banyak sekali jenis bahan kimia yang dapat dipergunakan untuk menurunkan zat besi ini. Namun saya tidak akan membahasnya disini karena harus menggunakan takaran dan metode tertentu dan takarannya berbeda beda tergantung dari seberapa tingginya zat besi dalam air tsb.

Filtrasi :
Pengolahan air yang prinsipnya adalah untuk mengurangi bahan-bahan organik maupun bahan-bahan an organik yang terkandung dalam air. Bahan yang umum dipergunakan sebagai media penyaring adalah active carbonpasir, karena mampu melakukan penyerapan yang baik. Active Carbon yang berbentuk butiran halus dan padat, dapat tahan lama, tidak larut dalam air.

Rekomendasi >>>
Air dengan kandungan zat besi atau mangan dapat diolah dan di filtrasi menjadi air bersih sesuai standar.
Berikut cara memilih filter air yang cocok untuk kebutuhan anda :
1. Lakukan pengecekan di Lab atau dengan parameter ukur berapa kandungan zat terlarut dalam air.
2. Tentukan kapasitas air yang akan dipakai.
3. Pastikan menggunakan Media Active Carbon Berkualitas dengan iodine 1.000 (SUPREME 1000)
    atau Media lainnya yang berkualitas (SUPREME ZX, SUPREME MX).
4. Tentukan letak filter air yang tidak sulit dijangkau karena filter air butuh perawatan rutin agar air
    yang dihasilkan filter air tetap dalam kondisi yang baik.



Illustrasi pemasangan filter air yang direkomendasikan :


Sumber. Aneka Sumber Informasi




Hubungi kami untuk mendapatkan produk yang sesuai dengan kebutuhan anda dan dapatkan penawaran harga terbaik.

ROYAL WATER INDONESIA
021 - 5050 8388
0812 100 88388
sales@royalwater.co.id





0 komentar:

Posting Komentar